Saat 'Bobotoh Cilik' Ikut Konvoi Rayakan Persib Juara

Ribuan Bobotoh -sebutan bagi pendukung Persib- menggelar konvoi usai laga pamungkas antara Persib Vs Persis di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Sabtu (24/5). Mereka memadati sejumlah ruas jalan di Kota Bandung, salah satunya Jalan Asia Afrika.
Bobotoh yang mengikuti konvoi tak hanya orang dewasa tapi juga anak-anak. Mereka terlihat turut serta dalam euforia. Seorang anak laki-laki asal Kopo, Haikal CS, bahkan terlihat berdiri di mobil pikap sambil mengibarkan bendera bersama teman-temannya.
“Sangat bagusPersib juara Sehat”Katanya dengan gembira di sekitar jalan Afrika Asia.
Haikal begitu antusias mengikuti konvoi dan berbaur dengan ribuan Bobotoh. Ketika ditanya lebih memilih Persib ataukah bermain sport sebagaimana anak-anak seusianya, Haikal dengan tegas menyatakan memilih Persib.
“Persib!” kata dia.
Sementara itu, pantauan terkini di Jalan Asia Afrika, arus lalu lintas padat merayap. Bobotoh yang turut konvoi didominasi oleh pengguna motor. Mereka mengibarkan bendera, menyalakan suar, dan meneriakkan Persib juara berulang-ulang.
“Juara, juara!,” kata seorang di antara mereka.
Sebelumnya diberitakan, laga antara Persib Vs Persis merupakan laga terakhir Persib usai merengkuh gelar juara. Usai laga tersebut, trofi juara diberikan oleh penyelenggara. Adapun konvoi Bobotoh rencananya akan digelar selama dua hari pada Sabtu (24/5) hingga Minggu (25/5).